Foreign Exchange


Kata Forex berasal dari kata Foreign Exchange, kalau diartikan ke bahasa Indonesia berarti pertukaran mata uang asing. Artinya disini kita menukarkan sejumlah uang dalam mata uang tertentu menjadi sejumlah mata uang yang lain.

Seiring perkembangan zaman, teknologi dan ekonomi, akhirnya semakin banyak pelaku proses pertukaran uang. Hingga akhirnya muncul ide untuk membentuk jasa yang mempertemukan orang yang mau menukarkan uangnya dengan orang yang bersedia menukarkan uangnya, yang biasa di kenal dengan istilah Broker.

Tugas Broker adalah menjembatani orang - orang yang mau menukarkan uang.  Ketika Internet muncul, aktifitas tukar uang dilakukan secara online. Sehingga pihak - pihak yang terlibat bisa melakukannya darimanapun dan kapanpun. Inilah yang kemudian disebut Trading Forex, yaitu perdagangan mata uang secara online. Hanya dengan duduk didepan komputer kita bisa menukarkan uang sebanyak apapun, berapa kalipun serta kapanpun untuk meraih keuntungan sebesar - besarnya.

Trading memang terlihat mudah yaitu tinggal menukarkan uang saja. Namun tujuan kita bukanlah aktivitas menukarkannya, tapi tujuan kita adalah meraih keuntungan dari kegiatan Trading kita. Untuk mendapatkan keuntungan ini tidak semudah membalikkan tepalak tangan. Karena Anda harus tau bahwa keuntungan dalam Forex di dapat dengan dua cara yaitu :

1. Membeli pada harga rendah lalu menjualnya kembali pada harga yang lebih tinggi, dan
2. Menjual pada harga tinggi lalu membelinya kembali pada harga yang lebih rendah.

Itulah sedikit tentang Pengertian Forex.

0 comments:

Post a Comment